Ad Code

Ticker

6/recent/ticker-posts

Pengambangan Model Pembalajaran Berbasis Blog


Pembelajaran jarak jauh (PJJ) merupakan alternatif yang bisa digunakan pada masa pandemic COVID-19 saat ini, oleh karena itu seorang pendidik harus bisa menguasai metode dan teknik pembelajaran jarak jauh. Ada banyak cara yang bisa dilakukan seperti menggunakan website atau blog untuk pembelajaran berbasis teknologi informasi .

Penggunakan blog sebagai pembelajaran jarak jauh dapat dipelajari dengan mudah karena source keterampilan ini bisa diakses di internet dengan mudah melalui website-website tutorial atau bisa juga melewati video yang ada di youtube.com, sehingga bisa mempraktekkan sendiri, tetapi jika masih mengalami kesulitan bisa mengikuti kursus-kursus yang disediakan oleh para ekspert dalam dunia bloger.

Selain pendidik yang dituntut harus bisa menguasai metode pembelajaran jarak jauh untuk pembelajaran berbasis teknologi informasi, mahasiswa jurusan Pendidikan guru juga harus mampu memiliki skill membuat blog karena mereka adalah calon-calon guru. Oleh karena itu, Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur’an melaksanakan workshop pembelajaran berbasis Teknologi Informasi untuk membekali mahasiswa pembelajaran berbasis teknologi informasi berbasis blog. Koordinator kegiatan ini adalah salah satu dosen STIQ Amuntai, Ridhatullah Assya'bani, M.Ag 

Workshop dilaksanakan pada 23 Mei 2021 jam 09.30 – 12.00 WITA, workshop dibuka untuk mahasiswa dan peserta umum. Kegiatan dibuka langsung oleh Ketua Jurusan PGMI bapak Husin, M.Pd sedangkan yang bertugas sebagai pemateri adalah Muhammad Nasir, M.Pd.I dengan tema “Pengambangan Model Pembalajaran Berbasis Blog”.

Semoga dengan adanya workshop ini semua peserta khususnya mahasiswa mempunyai minat dan motivasi dalam mempelajari dan membuat blog. Ada banya keuntungan ketika seseorang mampu membuat blog seperti memperoleh income dan juga bisa dimamfaatkan sebagai media pembalajaran jarak jauh.

Dokumentasi kegiatan bisa dilihat melalui https://youtu.be/FG1vfDi4qys


Posting Komentar

0 Komentar