Ad Code

Ticker

6/recent/ticker-posts

Pengabdian Masyarakat di Bidang Keagamaan Oleh Ustadz Muhammad Iqbal, M.Pd.I

 


Selama Bulan Ramadhan kemaren kurang lebih 18 hari kegiatan pesantren ramadhan di Langgar Hayatul Islam Desa Sungai Awang yang diselenggarakan Pengurus Langgar Hayatul Islam Desa Sungai Awang dan Pemerintahan Desa Sungai Awang berjalan dengan Lancar, dalam pesantren ramadhan tersebut diadakan kegiatan pembelajaran dasar kewajiban dalam beribadah, diantara yang diajarkan adalah tatacara wudhu, tata cara shalat dan bacaannya, serta tata cara adzan, mengingat hal tersebut sengat penting, maka pengurus langgar hayatul islam berkerjasama dengan pemerintahan desa sungai awang mengadakan kegiatan pesantren ramadhan.

Dalam kegiatan pesantren ramadhan tersebut pembelajaran dilakukan dengan sistem kelompok, Anak-anak dibagi menjadi 11 kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari kurang lebih 3 sampai 4 orang anak, yang masing-masimg kelompok dibimbing satu orang Coach (Ustadz/Ustadzah) agar pembelajaran terhadap anak lebih maksimal, tidak hanya itu setelah beberapa hari dan beberapa tahap pembelajaran sudah selesai dilewati, selanjutnya di hari-hari terakhir pembelajaran diadakan lomba dari apa-apa yang telah diajarkan.



Alhamdulillah minat anak, dukungan masyarakat dan orang tua dari anak sangat tinggi, sehingga kegiatan tersebut bisa berjalan dengan lancar dan meriah dari awal kegiatan pembelajaran, lomba sampai pembagian hadiah. Anak-anak juga semangat mengikuti kegiatan belajar dan lomba, karena yang dapat hadiah tidak hanya yang dapat juara, melainkan semua peserta yang mengikuti pesantren ramadhan semuanya mendapatkan hadiah.

Posting Komentar

0 Komentar